Lebak.Suara Republik News.- Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki, S.I.K, M.H, didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Lebak, melaksanakan pengamanan dan monitoring Vihara Avalokitesvara di Kelurahan Muara Ciujung Barat, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.
Kedatangan Kapolres dan jajarannya disambut oleh pengurus Vihara Avalokitesvara dan panitia pelaksana di Vihara Avalokitesvara Rangkasbitung, Rabu (29/01/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki, S.I.K, M.H, menyampaikan bahwa pihaknya melakukan pengamanan dan monitoring perayaan tahun baru Imlek 2025 di Vihara Avalokitesvara Kelurahan Rangkasbitung Barat. Ia juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada pengurus Vihara Avalokitesvara Rangkasbitung untuk tetap menjaga persatuan, kerukunan, dan keamanan, ketertiban bersama-sama dalam perayaan Imlek tahun 2025.
Perayaan Tahun Baru Imlek 2025 ini merupakan hari libur nasional yang memberikan masyarakat Cina untuk bertemu kembali dengan keluarga mereka sambil merayakan kedatangan Tahun Baru. Tahun baru Cina selalu dirayakan pada hari pertama Kalendar Bulan Cina, yang jatuh pada bulan Januari atau Februari.(Iwan H).