Home / Tak Berkategori

Rabu, 1 Mei 2024 - 08:16 WIB

Hasbi Jayabaya, Yang pertama kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati Lebak Ke Kantor DPC PDIP Dan Demokrat

Anggota DPR RI Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya dari Fraksi PDI Perjuangan mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati ke Kantor DPC PDIP Lebak, Selasa (30/4/2024) 

 

Lebak,Suara Republik News.Com, – Anggota DPR RI Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati (bacabup) ke Kantor DPC PDIP Lebak, Selasa (30/4/2024).

Hasbi datang di Kantor DPC PDIP Lebak pukul 09.40 WIB. Putra mantan Bupati Mulyadi Jayabaya itu didampingi kiai dan pedagang.

“Ini komitmen saya dan tim, selain menjadi orang yang pertama mengambil formulir juga yang pertama mengembalikan,” kata Hasbi.

Hasbi mengatakan, pengembalian formulir untuk melanjutkan ke tahapan proses mekanisme selanjutnya. Maka dari itu, perlu ada komunikasi-komunikasi politik dengan partai lain.

“Walaupun belum final dan masih menunggu kebijakan DPP, insya Allah DPP memberikan kemudahan untuk kita. Setelah ini saya ke Partai Demokrat untuk berkomunikasi dan menjajaki koordinasi, bagaimana langkah-langkah ke depan apabila masuk ke tahapan selanjutnya,” ucapnya.

Mencalonkan diri sebagai cabup, Hasbi ingin mewujudkan pemerintahan kabupaten lebak yang baik, profesional dan transparan dalam hal anggaran.

“Insya Allah Lebak akan semakin bersahaja, saya mohon doanya.”

Setelah menyerahkan formulir di DPC PDIP Lebak, Hasbi dan rombongan langsung menuju Kantor DPC Partai Demokrat Lebak. Sama halnya di PDIP, Hasbi juga jadi yang pertama mengembalikan formulir ke Demokrat.(IH).

 

Editor : Enjelina

Share :

Baca Juga

Prediksi Euro 2024: Slovakia vs Rumania
Silaturahmi Kepala BNNP ke Polda, Kapolda : Terus Cegah dan Berantas Narkoba di Maluku
Prediksi Flamengo Vs Fluminense, Kamis 17 Oktober 2024 Kick Off Pukul 06.00 WIB
MUI dan PSKBI Kawal Sidang Kasus Asusila di PN Pandeglang
Durasi Tidur Optimal untuk Fungsi Kognitif yang Lebih Baik
Bupati Humbahas Sangat Mendukung Program Pemerintah Pusat Menuju Kurikulum Merdeka
Kodim 1710/Mimika Laksanakan Kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah Dalam Rangka Peringatan HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana
Shalat Tarawih Silaturahim, Pemkot Cirebon dan Forkopimda Perkuat Sinergi di Bulan Suci

Contact Us