Home / Tak Berkategori

Minggu, 14 Mei 2023 - 14:32 WIB

Bacaleg DPRD Kabupaten Tangerang dari Partai Gerindra Dapil IV, Tati Hartati Siap Berikan Yang Terbaik

Tati Hartati, Bacaleg DPRD Kabupaten Tangerang dari Partai Gerindra Dapil IV.

Banten Kabupaten.Suara Republik,News. Tangerang – Tati Hartati, Sabtu (13/05/2023), resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Anggota Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang Banten untuk Davil IV (Sindangjaya, Rajeg, Pasar Kemis ) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang

Tati Hartati maju sebagai Bacaleg DPRD Kabupaten Tangerang melalui Partai Gerindra.

Pendaftaran Bacaleg Partai Gerindra dipimpin langsung oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Tangerang H.Astayudin, SE didampingi Sekretaris DPC H.Izul Muluk, S.Sos dan Bendahara serta Tim Badan Pemenangan Pemilu, bersama para Caleg se Kabupaten Tangerang.

“Alhamduliah Dengan Izin Allah SWT saya bersyukur berkas Caleg dinyatakan lengkap oleh KPU Tangerang ” ujar Tati Hartati usai pendaftaran.

Kepada awak media, Tati Hartati menyampaikan sesuai intruksi ketua DPC Partai Gerindra yang disampaikan melalui pres rilis di KPU (13/05/2023), untuk tahun 2024 mendatang, Partai Gerindra menargetkan minimal 13 kursi di DPRD Kabupaten Tangerang.

Ketua DPC Gerindra Pun menegaskan, kepada semua Bacaleg dan kader serta simpatisan Partai Gerinda, harus bekerja keras untuk mencapai target tersebut.

“Saya tidak mendahului rencana Allah swt. Namun saya akan bekerja keras untuk mencapai target tersebut,” jelasnya.

Sementara itu, Tati Hartati mengatakan, dirinya siap bekerja keras untuk memberikan yang terbaik bagi Partai Gerindra.

Dia bertekad akan berikhtiar untuk menyumbangkan suara sebanyak-banyaknya agar kursi DPRD Kabupaten Tangerang dari Partai Gerindra bisa bertambah.

“Tentunya diperlukan kerja keras dan mengharapkan dukungan dari masyarakat semua ,” ujar Tati Hartati.

Selain itu, sebagai generasi muda dirinya berupaya untuk menjadikan Davil IV lebih maju dan bisa bersaing dengan daerah-daerah lain.

“Nah, untuk mewujudkan itu, saya akan berjuang melalui jalur politik,” jelas Tati Hartati (Holid/team).

Share :

Baca Juga

Pembukaan Rapat Kerja Teknis Biro Logistik Polda Jawa Barat Tahun Anggaran 2024
DPRD Humbahas Rapat Paripurna Tetapkan APBD 2023
Jokowi Tegas Perangi Judi Daring: Satgas Perjudian Daring Bongkar Sindikat Rp 685 Miliar yang Dikendalikan WN Cina
Ditreskrimsus Polda Jabar Ungkap Kasus Penipuan Online Bermodus Jual Motor di Facebook
Presiden Prabowo Puji Sikap Kesatria Gus Miftah yang Mundur Sebagai Utusan Khusus
Bupati Humbahas Sangat Mendukung Program Pemerintah Pusat Menuju Kurikulum Merdeka
Prakiraan Cuaca di Berbagai Kota di Indonesia untuk Tanggal 27 Juni 2024
Perwakilan Sinar Mas HRD PT The Univenus Bagikan Sembako

Contact Us