Home / Tapanuli Raya

Selasa, 22 April 2025 - 16:07 WIB

Bupati Cek Fisik Kendaraan di Sekretariat Kantor Bupati Humbahas

Teks foto : Bupati Humbahas Dr Oloan P Nababan SH MH bersama Sekda Chiristison Rudianto Marbun,

Doloksanggul, Suararepubliknews  – Bupati Humbahas Dr Oloan P Nababan SH MH bersama Sekda Chiristison Rudianto Marbun, Asisten Pemerintahan dan Kesra Jaulim Simanullang, Plt Inspektur De Zon Franatha Situmeang, Sekretaris BPKPD Resva Panjaitan dan lainnya mengecek fisik kendaraan dinas milik pemerintah di Sekretariat Kantor Bupati Humbahas bertempat di Lapangan Upacara Bukit Inspirasi Doloksanggul, Selasa 22 April 2025.

Jenis kendaraan yang dicek fisiknya antara lain mobil dan sepeda motor milik Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).

Bupati Humbahas langsung mengecek kondisi mobil antara lain pemeriksaan air radiator, baterai, oli mesin, surat-surat kenderaan termasuk kebersihannya. Bupati Humbahas mengharapkan agar mobil dan sepeda motor itu diperiksa secara berkala, dirawat dengan baik supaya layak dipakai. “Kendaraan operasional ini supaya dirawat, dijaga dengan baik, ini milik negara, sehingga kita nyaman memakainya demi keselamatan.  Ini adalah tanggungjawab kita bersama. Pemeriksaan seperti ini akan tetap kita laksanakan, ini masih perdana” tegas Bupati Humbahas.

Dalam pemeriksaan itu, Bupati Humbahas menemukan ada mobil dinas tidak bayar pajak. “Kita mengajak masyarakat untuk bayar pajak, tapi kita sendiri pun tidak taat pajak. Ini menjadi perhatian khusus” tegas Bupati Humbahas.  (Demak P Siburian)

Teks foto : Bupati Humbahas Dr Oloan P Nababan SH MH bersama Sekda Chiristison Rudianto Marbun, Asisten Pemerintahan dan Kesra Jaulim Simanullang, Plt Inspektur De Zon Franatha Situmeang, Sekretaris BPKPD Resva Panjaitan dan lainnya mengecek fisik kendaraan dinas milik pemerintah di Sekretariat Kantor Bupati Humbahas ( Demak ).

Share :

Baca Juga

Tapanuli Raya

Wabup Humbahas Dengar Keluhan Warga Dan Turun Langsung Meninjau Penebangan Hutan di Kecamatan Tarabintang

Tapanuli Raya

Bupati dan Wakil Bupati Humbahas Ikuti Entry Meeting Serentak Pemeriksaan Terinci atas Laporan Keuangan TA. 2024 dari 31 Pemerintah Kabupaten/Kota

Tapanuli Raya

Seorang Bocah Berusia 7 Tahun Tewas di Kolam Renang Sipinsur Saat Berkunjung

Tapanuli Raya

Ketua DEN RI Kunjungan Kerja ke TSTH2 Humbang Hasundutan, Disambut Hangat Oleh Bupati Humbahas

Contact Us