Home / Daerah

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Divhumas Polri Gelar Diskusi Keterbukaan Informasi Publik Bersama Personel Polda Sulut

MANADO, Suararepubliknews – Humas Polda Sulut – Divisi Humas Polri menggelar kegiatan diskusi publik di wilayah hukum Polda Sulawesi Utara, dengan tema “Peningkatan efektivitas keterbukaan informasi publik pada Polri sebagai badan publik informatif dalam rangka menuju Indonesia Emas”.

Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Luwansa Manado, Rabu (16/4/2025), dihadiri oleh Wakapolda Sulut Brigjen Pol Bahagia Dachi, Karo PID Divhumas Polri Brigjen Pol Tjahyono Saputro, para PJU Polda Sulut, Komisioner Komisi Informasi Sulut Andre Mongdong, Kepala Dinas Kementerian Komdigi Kota Manado, Tenaga Ahli Manajemen Media Divhumas Polri, dan diikuti oleh para peserta dari personel Bidhumas, para Kasi Humas jajaran dan perwakilan personel Satker di Polda Sulut.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh personel Polri pengemban fungsi kehumasan, khususnya yang berada di wilayah Sulawesi Utara, atas dedikasi dalam memberikan pelayanan informasi kepada masyarakat. Kerja keras dan loyalitas rekan-rekan telah memberikan kontribusi besar dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta meningkatkan kepercayaan publik kepada Polri,” kata Karo PID Brigjen Tjahyono.

Diskusi publik di Polda Sulawesi Utara ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Biro PID Divhumas Polri dalam rangka mengimplementasikan Undang-Undang Republik Indonesia nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik di lingkungan Polri.

Menurut Karo PID, keberhasilan pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 adalah bukti konkret bahwa peran kehumasan yang efektif mampu mendukung tugas operasional Polri

“Melalui penyebaran informasi yang terstruktur dan akurat, Polri berhasil menjaga kelancaran arus mudik dan arus balik, memberikan informasi terkini kepada masyarakat, serta menjawab kebutuhan akan transparansi dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan,” ungkapnya.

Dan hasilnya lanjut Karo, pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 mendapatkan apresiasi luas dari masyarakat, pimpinan dan para pejabat negara.

Baca Juga  IPDA Endry Menyesal Telah Menempeleng Kepala Wartawan Saat Kunjungan Kapolri Di Stasiun Tawang

“Hal ini membuktikan bahwa keterbukaan informasi bukan hanya tuntutan, tetapi juga kunci keberhasilan dalam menghadapi tantangan di era digital,” ujarnya.

 

Sementara itu, Wakapolda Sulut Brigjen Pol Bahagia Dachi memberikan apresiasi atas pelaksanaan diskusi publik yang dilaksanakan Biro PID Divhumas Polri ini.

“Kegiatan ini penting dilaksanakan dalam rangka mengimplementasikan Undang-Undang Republik Indonesia nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.Saya harapkan para peserta diskusi publik ini dapat memahami materi yang telah disampaikan,” singkatnya.Dhet).

Share :

Baca Juga

Daerah

Jenazah Ferdina Buma dari TKP Muara Kum Berhasil Diidentifikasi, Total 16 Jenazah Sudah Diserahkan ke Keluarga

Daerah

ODGJ Bengkulu Diperhatikan Serius: JBMI Gaet RSKJ Suprapto Demi Perubahan Nyata di Jalanan Kota

Daerah

Sinergi Lintas Matra TNI, Kaskoopsud II Hadiri Kunker Kasal dalam Program Ketahanan Pangan TNI AL

Daerah

Diduga Kebal Hukum..!Tambang Galian C Ilegag Mulaih merajalela Di sekitar Bantaran Sungai Serayu, wilayah Kabupaten Banyumas.

Daerah

Wartawan Media Hadejabar Diduga Dikeroyok Preman Saat Liputan di Subang

Daerah

Panglima TNI dan Kasad Terbang dengan Jet Tempur TNI AU Jajaran Koopsud II dalam Misi Kehormatan

Daerah

Berjubah Malaikat, Berperilaku Preman lapor Polisi : Oknum LSM PKN Lakukan Kejahatan Diduga Intimidasi Wartawan

Daerah

Perkuat Sinergitas Antarinstansi, Pangkoopsud II Hadiri Rapat Silaturahmi Kamtibmas

Contact Us