Tigaraksa, Suararepubliknews – Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalulan Ansor Kabupaten Tangerang mengadakan pengajian rutin di Gazebo PCNU Kabupaten Tangerang, yang berlokasi di Kampung Kadu Agung, Desa Kadu Agung, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Sabtu (22/2/2025).
Hadir dalam acara tersebut, Kiai Aang Ansori/Kiai Unyil dari Cisoka, yang memimpin pembacaan Asma Badar (Aslul Qodar). Hadir pula, Saudara Iqbal Hambali, selaku Komisioner Bawaslu Kabupaten Tangerang.
Dalam sambutannya, Ketua PCNU Kabupaten Tangerang, Sahabat Muhammad Asdiyansyah, SH, mengucapkan terima kasih kepada seluruh ketua PAC Ansor Kabupaten Tangerang yang telah hadir.
Sahabat Asdi juga menyampaikan bahwa pada bulan April akan dilaksanakan pelantikan ketua PAC Ansor se-Kabupaten Tangerang dan terus merangkul para pemuda di Kabupaten Tangerang untuk bergabung di GP Ansor Kabupaten Tangerang.
“Kita harus terus memperkuat kegiatan keagamaan dan kegiatan sosial kemasyarakatan, sehingga kita dapat menjadi umat yang lebih baik dan lebih bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Sahabat Asdi.
Kiai Abu Salam dari Cisauk membahas kitab Hujjah Ahlusunnah Waljamaah dengan tema “Antara Syaban dan Ramadhan” dan “Perhitungan Hilal Waktu Ramadhan”.
Dalam pembahasannya, Kiai Abu Salam menjelaskan tentang pentingnya mempersiapkan diri untuk menyambut bulan Ramadhan dan tentang cara-cara untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan selama bulan Ramadhan.
Kegiatan tersebut ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Kiai Abu Salam, yang diikuti oleh seluruh peserta pengajian.
Dengan demikian, kegiatan pengajian rutin Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor Kabupaten Tangerang dapat berjalan dengan lancar dan sukses, serta dapat memberikan manfaat yang besar bagi seluruh peserta.(Neni)