Mengajak Masyarakat Kabupaten Cirebon untuk Berpartisipasi Aktif dan Menjaga Persatuan Demi Kelancaran Pilkada Serentak pada 27 November 2024
Cirebon, suararepubliknews.com – Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, Kapolresta Cirebon, memberikan imbauan penting kepada seluruh warga Kabupaten Cirebon untuk bersama-sama menjaga situasi agar tetap kondusif. Ia juga mendorong masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 November mendatang sesuai hati nurani mereka.
Dalam pesan yang disampaikan pada Selasa (15/10/2024), Kombes Pol Sumarni menekankan bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat kepolisian, tetapi juga merupakan tanggung jawab bersama seluruh masyarakat. Oleh karena itu, dibutuhkan kerjasama dari semua elemen masyarakat untuk peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar demi menciptakan suasana Kamtibmas yang aman dan nyaman saat pesta demokrasi berlangsung.
“Kami mengajak seluruh warga masyarakat Kabupaten Cirebon untuk berpartisipasi aktif dalam menghadiri dan melaksanakan Pilkada Serentak. Partisipasi aktif ini sangat penting demi suksesnya pemilihan gubernur – wakil gubernur Jawa Barat serta bupati – wakil bupati Cirebon,” ujar Kombes Pol Sumarni.
Imbauan untuk Menolak Politik Uang, Black Campaign, dan Hoaks
Dalam kesempatan yang sama, Kombes Pol Sumarni juga menyoroti pentingnya menjunjung tinggi integritas selama proses Pilkada. Ia mengajak masyarakat untuk menolak segala bentuk politik uang (money politics), tidak terlibat dalam kampanye hitam (black campaign), serta tidak menyebarkan berita bohong atau hoaks yang dapat meresahkan masyarakat.

Kombes Pol Sumarni juga menyoroti pentingnya menjunjung tinggi integritas selama proses Pilkada
“Seluruh elemen masyarakat kami ajak untuk tidak melakukan money politik, tidak terlibat dalam black campaign, dan jangan sampai menyebarkan berita bohong yang bisa memperkeruh suasana,” tegasnya.
Selain itu, Kombes Pol Sumarni juga mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kerukunan di tengah perbedaan pilihan politik. Ia menekankan agar Pilkada Serentak 2024 tidak menjadi ajang yang memicu konflik atau memecah belah warga masyarakat.
Jaga Persatuan dan Kerukunan Demi Suksesnya Pilkada Serentak 2024
“Kami berharap warga Kabupaten Cirebon tetap menjaga persatuan dan hidup rukun meskipun nantinya ada perbedaan pilihan. Jangan sampai perbedaan tersebut memicu konflik yang dapat merusak persaudaraan di antara kita,” pesan Kombes Pol Sumarni.
Kapolresta Cirebon menutup imbauannya dengan mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam menciptakan kondisi yang aman dan damai, sehingga Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Cirebon dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Pewarta: Muheri
Editor: Stg
Copyright © suararepubliknews 2024