Home / Tak Berkategori

Selasa, 2 April 2024 - 11:52 WIB

Pj Bupati Lebak Respon Cepat Keluhan APDESI Terkait ADD & DD Yang Belum Cair

Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan mengapresiasi Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia Kabupaten Lebak yang telah menerima undangannya untuk melakukan audensi

Lebak,Suara Republik News.Com, – Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan mengapresiasi Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi), Kabupaten Lebak yang telah menerima undangannya untuk melakukan audensi. Kepada awak media usai menerima pengurus Apdesi di pendopo Lebak, Senin (1/4/2024), Pj Bupati Lebak mengucapkan terimakasih karena Apdesi mau menerima undangan audensi. “Saya sangat mengapresiasi perjuangan Apdesi, perangkat desa, yang mau audensi dalam mengawal menyampaikan aspirasinya,” kata Iwan Kurniawan. Dari audensi antara Apdesi dan Pemkab Lebak yang membahas keluhan para kades karena Dana Anggaran Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) yang belum cair. Pada pertemuan itu, Pemkab Lebak sudah menindaklanjuti keinginan Apdesi untuk percepatan dan prioritas dana ADD dan DD. Dijelaskan pihak Pemkab, per hari Senin (1/4/2024) sudah cair DD 302 desa dari 339 desa. Beberapa desa yang belum dicairkan karena perlu ada kelengkapan perdes sebagai persyaratan pencairan DD.Untuk itu, desa yang DD belum cair untuk segera mengusulkan dan melengkapi persyaratannya.

Sedangkan ADD yang sudah diusulkan desa dan berkas sudah sampai ke BPKAD akan di prioritaskan pencairannya oleh Pemkab Lebak. Pada pertemuan itu yang dihadiri wakil ketua DPRD Lebak Junaedi Ibnu Jatra, Apdesi juga mengapresiasi Pemkab Lebak yang mengundang audensi, sekaligus mendapatkan solusi sehingga Apdesi membatalkan rencana melakukan demontrasi untuk menyampaian aspirasinya.(IH)

 

Editor : Enjelina

Share :

Baca Juga

Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor Kukuhkan 21 Kepala Desa se-Kecamatan Pakkat dalam Perpanjangan Masa Jabatan
Italia Permalukan Prancis di Parc des Princes, Belgia Hancurkan Israel di UEFA Nations League 2024-2025
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, PJ Bupati Muba Ajak Umat Teladani Akhlak Rasulullah
Ribuan Masyarakat Ramaikan Jalan Sehat Bersama BUMN Di Meulaboh
Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
Kapolres Lebak Gelar Jum’at Keliling, Imbau Masyarakat Waspadai Narkoba dan Kenakalan Remaja
Sambut Tahun Baru Hijriyah, Pemuda Cirewed Santuni Anak Yatim
Hujan Deras, Atap Gedung DPRD Tangsel Bocor

Contact Us