Home / Tak Berkategori

Jumat, 22 Desember 2023 - 07:36 WIB

Waka Polres Lebak Polda Banten menyerahkan Bantuan Beras dari Kapolda Banten Kepada Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Lebak

Waka Polres Lebak Polda Banten Kompol Nono Hartono, SH., MH didampingi para PJU Polres Lebak menyerahkan Bantuan Beras kepada Bhabinkamtibmas,  Kamis tanggal 21/12/2023.

Lebak, Suara Republik News.- Waka Polres Lebak Polda Banten Kompol Nono Hartono, SH., MH didampingi para PJU Polres Lebak, Pada hari Kamis tanggal 21 Desember 2023 pukul 08.40 Wib sampai dengan selesai, bertempat di Halaman Mapolres Lebak, telah melaksanakan Penyerahan Bantuan Beras dari Kapolda Banten Irjren Pol Abdul Karim, S.I.K., M.Si, kepada Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Lebak. Kamis (21/12/2023).

 

Nono Hartono mengatakan Ya saya telah memberikan bantuan beras dari Kapolda Banten kepada Personil Bhabinkamtibmas di Jajaran Polsek Polres Lebak.

 

Saya menyampaikan ucapan Trimakasih kepada Rekan-rekan Bhabinkamtibmas yang sudah hadir hari ini untuk melaksanakan penyerahan secara simbolis bantuan beras dari Bapak Kapolda Banten yang diperuntukkan bagi personil Bhabinkamtibmas Polsek di jajaran Polres Lebak.

 

Bantuan ini merupakan Bentuk Apresiasi dari Pimpinan terhadap kinerja rekan-rekan Bhabinkamtibmas yang sangat Baik. Tentunya Apresiasi Pimpinan terhadap kinerja personil Polres Lebak khususnya untuk Bhabinkamtibmas yang telah melaksanakan tugas dan fungsi pembinaan terhadap masyarakat dengan baik.

 

Adapun Bantuan Beras yang di berikan sebanyak 162 (Seratus enam puluh dua) karung,  masing-masing personil Bhabinkamtibmas mendapatkan 1 (Satu)  karung beras seberat 5 (Lima) kg/perkarung. Dan Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Lebak yang menerima Bantuan Beras Sebanyak 162 orang.

 

Kegiatan selesai pukul 09.30 Wib, berjalan Lancar dan Aman ujar Nono Hartono, SH.,MH.

 

Sumber: Humas Polres Lebak.

 

(IH)

Share :

Baca Juga

Pj Bupati Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban APBD 2022 dan Dua Raperda Inisiatif
Diskusi Publik II di Ruang Afoda Nias Barat Terselenggara Baik
Penyambutan Kedatangan Jamaah Haji Khusus 1444H/2023M Warga Tanggunggunung,Melalui Grasindo Travel
Berbagi Kasih Terhadap Warga Binaan, Satgas Kodim Yalimo Yonif RK 751/VJS Beri Bantuan Sembako, Pakaian Layak Pakai dan Tas Sekolah
260 Rumah Di Dusun Wonokoyo Desa Ngrejo Laksanakan Foging Mandiri
Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Gelar pembersihan Sampah Menyambut Bulan Suci Ramadhan
Satgas TMMD Ke-119 Kodim 1715/Yahukimo Mempererat Kebersamaan Melalui Makan Malam Bersam
Ijin Demo IMM dan PERMAHI Ilegal, Ini Sikap Polisi

Contact Us