Home / Tak Berkategori

Jumat, 8 September 2023 - 20:43 WIB

Kapolres Lebak Terima Kunjungan Kerja Anggota Komisi III DPR RI Dapil Banten.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK menerima Kunjungan Kerja dari Anggota Komisi III DPR RI Dapil Banten Dr. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa,S.Sos., M.Si di Aula Sanika Satyawada Polres Lebak. Jum’at (8/9/2023).

Lebak,Suara Republik News.- Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK menerima Kunjungan Kerja dari Anggota Komisi III DPR RI Dapil Banten Dr. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa,S.Sos., M.Si di Aula Sanika Satyawada Polres Lebak. Jum’at (8/9/2023).

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Lebak AKBP Suyono, S.I.K., Wakapolres Lebak Kompol Nono Hartono,S.H., M.H., Anggota Komisi III DPR RI Dapil Banten Dr.Hj.Adde Rosi Khoerunissa, S.Sos,M.Si, Tenaga Ahli DPRI Sdr. Ikhwan Nur Syarif, Tenaga Ahli Dapil Kabupaten Pandeglang Sdr. Khaerma Wahyudi, Aspri Sdri. Elis Sulastri, Para PJU Polres Lebak dan Kapolsek Jajaran Polres Lebak.

 

 

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK dalam sambutannya mengatakan, “Selamat datang Anggota Komisi III DPR RI A-324 Ibu Dr. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa,S.Sos., M.Si di Mapolres Lebak,” ujar Suyono.

 

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lebak memaparkan mengenai mengenai Pengamanan pemilu yang meliputi Gangguan Kamtibmas, Situasi Kesatuan, Situasi umum, Kesiapan Operasi Mantap Brata (OMB) Pengamanan pemilu tahun 2024,

 

“Alhamdulillah situasi Kamtibmas di daerah hukum Polres Lebak aman Kondusif, kami tegaskan Polres Lebak siap mengamankan Pemilu tahun 2024,” ungkapnya.

 

Sementara itu anggota Komisi III DPR RI oleh Ibu Dr. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa,S.Sos,M.Si menyampaikan bahwa kegiatan kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dan menyampaikan aspirasi masyarakat,

“Polri adalah Mitra kami di Komisi III DPR RI, Aspirasi Masyarakat perlu kita tindak lanjuti, kami juga berharap Pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 bisa berjalan dengan aman dan lancar,” ucapnya.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan Pemberian Cenderamata dan Foto bersama.

 

(Wan)

Share :

Baca Juga

IMC Kecewa PJ Gubernur Banten Seakan Tidak peduli Dengan Nasib DOB Kabupaten Cilangkahan
Pesan Kapolda Maluku Saat Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara Sinergitas untuk Maluku yang Aman dan Damai
Bupati Humbahas Kembali Tinjau Progres Pembangunan Jalan Pengembangan Food Estate di Pollung
Jokowi: Kristen, Katolik, Hindu, Konghucu Punya Hak Sama Beribadah
Berjalan Bersama Mewartakan Veritas: Syukur Purna Tugas Ibu Agustina M. dan Bapak C. Adiri E di Yayasan Santo Dominikus Cimahi
Presiden akan Resmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan dan Tinjau Sejumlah Pasar di Sulawesi Utara
Jokowi Tegas Perangi Judi Daring: Satgas Perjudian Daring Bongkar Sindikat Rp 685 Miliar yang Dikendalikan WN Cina
Standarisasi Dan Kebersihan Pengemasan Minyak Kita,Patut Dipertanyakan.

Contact Us