Home / Tak Berkategori

Minggu, 22 Desember 2024 - 11:35 WIB

Kapolresta Cirebon Terima Penghargaan Gender Champions Bidang Hukum dalam Peringatan Hari Ibu ke-96 Tingkat Kabupaten Cirebon Tahun 2024

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., menerima penghargaan Gender Champions Bidang Hukum pada Upacara Peringatan Hari Ibu ke-96 Tingkat Kabupaten Cirebon,Minggu ( 22/12/2024).

Cirebon,Suararepubliknews – Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., menerima penghargaan Gender Champions Bidang Hukum pada Upacara Peringatan Hari Ibu ke-96 Tingkat Kabupaten Cirebon. Penghargaan tersebut diberikan dalam upacara yang berlangsung di halaman depan Kantor Bupati Cirebon, yang dimulai pada pukul 07.30 WIB. Minggu ( 22/12/2024).

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Pj. Bupati Cirebon, Drs. H. Wahyu Mijaya, S.H., M.Si., yang bertindak sebagai pembina upacara. Selain itu, hadir pula Kepala Dinas PPKBP3A, Ibu H. Sri Saniri, S.H., M.H., serta sejumlah tokoh dan perwakilan instansi terkait di Kabupaten Cirebon.

Upacara Peringatan Hari Ibu ini mengusung tema “Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045,” yang mencerminkan komitmen untuk memberdayakan perempuan di berbagai bidang, termasuk dalam hukum. Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta Cirebon mendapat pengakuan atas kontribusinya dalam memperjuangkan kesetaraan gender, terutama di bidang hukum, yang semakin relevan dengan perkembangan zaman.

Usai upacara, Kapolresta Cirebon menerima piagam penghargaan Gender Champions Bidang Hukum sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya dalam mendukung pemberdayaan perempuan di Kabupaten Cirebon. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi untuk terus memperjuangkan hak-hak perempuan, khususnya dalam aspek hukum dan keadilan.

Dalam kesempatan ini, Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., juga mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan dan menyatakan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak untuk mencapai tujuan bersama dalam menciptakan masyarakat yang lebih adil dan setara, terutama dalam mendukung peran perempuan yang semakin signifikan di berbagai sektor.(Mh).

Share :

Baca Juga

Sertifikasi Hakim Pertanahan dan Tata Ruang: Upaya Bersama ATR/BPN dan MA dalam Mewujudkan Keadilan Pertanahan
Ulang Tahun Ke- 2 GAB CWCC Di Rayakan Bersama Dengan Penuh Sukacita
Tutup Gebyar Maulid Nabi SAW, Asisten I Setda Muba Bagikan Hadiah Buat Pemenang
Kapolres Buru Turut Hadiri Peringatan Hari Guru Nasional 2024, Momentum Apresiasi dan Refleksi Pendidikan
Kapolsek Cipeundeuy AKP Suandi Menginstruksikan Peningkatan DDS: Wujud Nyata Harkamtibmas dan POLRI Presisi
Kejaksaan Negeri Kab. Tangerang Harus Memanggil Kepsek SDN Kiara Payung Kec. Pakuaji Terkait dugaan PUNGLI Dana PIP 2022
Pj Wali Kota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan.S.Si, M.M.Perkuat Ukhuwah Islamiyah dan Sosialisasi Pembangunan
Sosialisasi Kawasan Ekosistem Essensial (KEE) Desa Jenglungharjo Oleh DLH Kabupaten Tulungagung dan Dinas Terkait

Contact Us