Home / Tak Berkategori

Jumat, 7 Maret 2025 - 19:40 WIB

Bantu Ringankan Beban Warga, Polisi di Yalimo Bagikan Sembako

Yalimo, Suararepubliknews – Personel Polri yang tergabung dalam Satuan Tugas Tindak Operasi Damai Cartenz 2025 kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di Papua. Pada Jumat (7/3), mereka membagikan bantuan sembako kepada warga di Kabupaten Yalimo.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz, Kombes Pol Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., menyampaikan bahwa aksi ini merupakan bagian dari program kemanusiaan yang terus dilakukan guna membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Kami ingin menunjukkan bahwa negara hadir di tengah masyarakat Papua, tidak hanya dalam hal penegakan hukum tetapi juga kepedulian sosial. Diharapkan bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat,” ujar Kombes Yusuf.

Dalam kegiatan ini, personel membagikan paket sembako berisi beras, mi instan, serta bahan kebutuhan pokok lainnya. Dengan senyum dan tangan terbuka, mereka menyerahkan bantuan langsung kepada warga yang menyambut dengan penuh rasa terima kasih.

Salah satu penerima bantuan, Bapak Mathius,salah satu warga Yalimo mengungkapkan rasa syukurnya atas kepedulian yang diberikan oleh aparat kepolisian.

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada bapak-bapak polisi yang sudah peduli dengan kami di sini,” ucapny.

Selain memberikan bantuan sembako, personel Ops Damai Cartenz juga memanfaatkan momen ini untuk berdialog dengan warga guna mendengar aspirasi. Kegiatan semacam ini diharapkan dapat memperkuat hubungan harmonis antara kepolisian dan masyarakat setempat, serta menciptakan situasi yang lebih kondusif di wilayah Papua.

Operasi Damai Cartenz 2025 tidak hanya berfokus pada upaya penegakan hukum terhadap kelompok kriminal bersenjata (KKB), tetapi juga terus berupaya membangun pendekatan humanis melalui program-program sosial yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat Papua.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap aparat keamanan semakin meningkat, dan Papua bisa menjadi wilayah yang aman, damai, serta sejahtera.( Dhet).

Share :

Baca Juga

1.547 Lulusan Periode Desember 2023, Gubernur : Unpatti Wajib Merespon Tuntunan Perkembangan
Mahasiswa Mepago, Kota Studi Sorong Membersihkan Saluran Air di Sekitar Kompleks,Akibat Banjir
30-H Menjelang Pilpres, DPC Gerindra Kota Tangerang Gelar Konsolidasi
Ramadhan Berbagi, Koramil 02/Timika Bagikan Takjil Pada Yayasan Yatim Piatu Baitulrosul
TURNAMEN GOLF DALAM RANGKA HUT KE 2 KILL COVID-19 DI PANTAI INDAH KAPUK 28 SEPTEMBER 2022.
Bupati Humbahas Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan 19 Kepala Desa di Kecamatan Parlilitan: Komitmen untuk Pembangunan Berkelanjutan dan Tata Kelola Dana Desa yang Akuntabel
Masyarakat Adat Baduy Ajukan Perpanjangan Waktu Pencoblosan Pilkada 2024
Panglima TNI  Mendampingi Presiden Joko Widodo Hadiri Munas dan Konbes NU 2023 di Ponpes Al-Hamid

Contact Us