Home / Tak Berkategori

Senin, 26 September 2022 - 14:42 WIB

Bupati Dosmar Banjarnahor Menerima Audensi Tim BPS Kabupaten Humbahas.

Humbahas, Suara Republik News – Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE menerima Audiensi Tim Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Humbang Hasundutan yang dipimpin oleh Kepala BPS Ir. Rudy Harlon Harianja di ruang kerja Bupati Humbang Hasundutan.

Audiensi Ini terkait persiapan akan dilaksanakannya pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) Tahun 2022 yang akan berlangsung pada 15 Oktober 2022 sampai dengan 14 November 2022.

Pendataan awal Regsosek ini bertujuan sebagai sistem dan basis data seluruh penduduk di Kabupaten Humbang Hasundutan yang terdiri atas profil, kondisi sosial, ekonomi, dan tingkat kesejahteraan Penduduk.

Adapun dimulainya Kegiatan Regsosek ini, akan dibuka dengan didahului Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) yang akan di ikuti oleh seluruh Pimpinan OPD dan Camat sekabupaten Humbang Hasundutan. 

Pada audiensi ini juga, Bupati Humbang Hasundutan bersama dengan Kepala BPS Humbang Hasundutan juga membahas beberapa data strategis dan fenomena ekonomi yang sedang terjadi di Kabupaten Humbang Hasundutan. (Rel/Demak S)

Share :

Baca Juga

Prediksi Crystal Palace vs Newcastle United: Perjuangan Bangkit di Selhurst Park
Bupati Humbahas Hadiri Pengarahan Presiden RI di IKN
Prediksi Pertandingan UEA vs Korea Utara dalam Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia: Pertarungan Sengit di Grup A
Pemerintahan Desa Ciginggang Adakan Acara Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis Bagi Warganya.
Gerah Diberitakan Soal Proyek Jamban Kejari Tangerang, Pengamat “Abal-abal” Buka Mulut
YOKO DM Menang Mutlak Pemilihan Kades Nyawangan
T4C Berikan Bantuan Sembako Di Beberapa Tempat Terdampak Tanah Gerak dan Banjir
Cina Mengatakan Dalai Lama Harus ‘Mengoreksi Secara Menyeluruh’ Pandangan Politiknya

Contact Us