Home / Tak Berkategori

Rabu, 25 Januari 2023 - 10:13 WIB

Dua Jabatan Direktur Kerja Sama dan Direktur Datin Bakamla RI Diserahterimakan

Upacara serahterima Jabatan Direktur Data dan Informasi dan Direktur Kerja Sama Bakamla RI di Aula Ary Hasibuan Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Selasa (24/1/2023), Foto: Humas Bakamla RI.

(Bakamla RI/Indonesia Coast Guard), Suararepubliknews.com- Jabatan Direktur Data dan Informasi dan Direktur Kerja Sama Bakamla RI secara resmi diserahterimakan. Hal tersebut dikukuhkan dalam Upacara Serah Terima dan Pelantikan Jabatan yang dipimpin oleh Kepala Bakamla RI Laksamana Madya TNI Dr. Aan Kurnia, di Aula Ary Hasibuan Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Selasa (24/1/2023).

Kolonel Bakamla Frandinanto, S.T. resmi menjabat sebagai Direktur Data dan Informasi Bakamla RI yang menggantikan Laksamana Pertama Bakamla Heru Sriyanta, S.E., berdasarkan Surat Keputusan Kepala Bakamla RI No.16 Tahun 2023.

Pelantikan jabatan juga dilakukan oleh Kolonel Bakamla Ferry Supriady, S.T., M.M., M.Tr.Opsla., CIQaR., yang menjabat sebagai Direktur Kerja Sama Bakamla RI. Sebagaimana diketahui, jabatan ini semula dipangku oleh Alm. Laksamana Pertama Bakamla Purwanto Djoko yang telah gugur dalam tugas.

Kedua pejabat tinggi tersebut sudah siap untuk mengemban tugas, wewenang, serta tanggung jawab yang di amanahkan. Hal tersebut dibuktikan dengan penandatanganan berita acara penyumpahan, pakta integritas, serta berita acara pelantikan jabatan di hadapan para saksi serta Kepala Bakamla RI. Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat, yang turut dihadiri oleh jajaran Pejabat Eselon II, III, dan jajaran Pejabat Fungsional Bakamla RI. ( MS )

 Autentikasi: Pranata Humas Ahli Muda Bakamla RI Kapten Bakamla Yuhanes Antara, S.Pd.

Share :

Baca Juga

Proyek TURABP di Kp Bolang Dijadikan Kedok Rampok Uang Rakyat,Ironisnya Pejabat Tutup Mata
KPU Lebak Tetapkan Titik-titik Lokasi Kampanye Pemilu 2024
Antusias Pelajar  SD Negeri 01 Sukasari ikuti Gelaran Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun
Akses Jalan Ditutup oleh Kusnadi: Bukti Baru Penggerusan Hak Keluarga Futiri Terungkap
Kepolisian Daerah Maluku Gelar Acara Ramah Tamah dengan Seluruh Personel Awal Tahun 2024,
Idul Adha, Danrem 071/Wijayakusuma Serahkan Hewan Qurban
Kasus Ilegaloging Yang diTangani Polsek Kalidawir Terkesan Ada Permainan

Maluku

Polda Maluku Tangkap Empat Pelaku Narkoba di Ambon

Contact Us