Home / Tak Berkategori

Senin, 22 Juli 2024 - 22:28 WIB

Hari Bhakti Adhiyaksa ke-64, Kapolres Lebak berikan Kejutan Tumpeng ke Kajari Lebak

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK memberikan kejutan tumpeng kepada Kajari Lebak, Mayasari SH. MH, di Kantor Kejaksaan Negeri Lebak

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK memberikan kejutan tumpeng kepada Kajari Lebak, Mayasari SH. MH, di Kantor Kejaksaan Negeri Lebak

Lebak, suararepubliknews.com – Pada Hari Bhakti Adhiyaksa ke-64, Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK memberikan kejutan tumpeng kepada Kajari Lebak, Mayasari SH. MH, di Kantor Kejaksaan Negeri Lebak, Jl. M.H. Iko Jatmiko No 3, Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Senin (22/7/2024).

Kejutan Setelah Upacara Resmi

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK, didampingi oleh Wakapolres Lebak Kompol Nono Hartono, SH, MH, serta para pejabat utama Polres Lebak, memberikan kejutan seusai melaksanakan upacara dalam rangka Hari Bhakti Adhiyaksa ke-64 di Aula Kantor Kejari Lebak. Upacara tersebut dipimpin oleh Kajari Lebak, Mayasari SH. MH, dan diikuti oleh personel Kejaksaan Negeri Lebak.

Wujud Soliditas dan Sinergitas

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK, menyampaikan, “Ya, pagi ini kami memberikan kejutan tumpeng kepada Ibu Kajari Lebak dalam rangka Hari Bhakti Adhiyaksa ke-64 tahun 2024,” ucap Suyono.

Ia menambahkan, “Ini merupakan wujud soliditas dan sinergitas yang kuat antara Polres Lebak dan Kejaksaan Negeri Lebak yang sudah terjalin baik selama ini.”

Suyono juga mengucapkan selamat atas peringatan Hari Bhakti Adhiyaksa yang ke-64, “Kami Polres Lebak dan jajaran mengucapkan Selamat Hari Bhakti Adhiyaksa yang ke-64 tahun 2024, Akselerasi Kejaksaan untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas,” ucapnya.

Ucapan Terima Kasih dari Kajari Lebak

Sementara itu, Kajari Lebak, Mayasari SH. MH, mengucapkan terima kasih kepada Polres Lebak dan jajarannya. “Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kapolres Lebak dan jajaran atas kejutan dan ucapannya,” ucapnya. (Iwan H/Karyadi S)

Share :

Baca Juga

Belasan Ribu Simpatisan Padati Kampanye Akbar Oloan-Rebeka, Edy Rahmayadi: “Oloan Adalah Prajurit Sejati”
Banteng Muda Indonesia Kota Gunungsitoli & PAC se-Kecamatan Gunungsitoli Resmi Dilantik Dan Siap Berkibar
Kapolres Buru AKBP Sulastri Sukidjang Tatap Muka dengan Bhabinkamtibmas untuk Mensukseskan Program Asta Cita Presiden RI dalam Ketahanan Pangan

Sumut

Apresiasi Ketua Harian Laskar Merah Putih ( LMP ) Ir. OK. A. Fadillah Terhadap Kebijaksanaan Presiden Ri  Atas 4 Pulau Sengketa.
Pakar Politik dan Ketahanan Nasional, Margaretha Hanita Mendorong Jaringan Intelektual Peduli Indonesia (JIPI)Bberperan Aktif
Bupati Nias Barat Bersama Gubernur Jawa Barat dan Wakil Gubernur Sumut Menyempatkan Diri Diskusi Bersama
Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di SDN 2 Sukatani: Penuh Semangat Religi dan Kreativitas
Patroli KRYD Polres Cirebon kota secara humanis Himbau warga peduli Kamtibmas

Contact Us