Home / Tak Berkategori

Jumat, 16 Februari 2024 - 10:31 WIB

Personel Kodim 1710/Mimika Gelar Patroli Dialogis Sebelum, Selama Dan Sesudah Pemilu 2024

Personel Kodim 1710/Mimika melaksanakan kegiatan patroli dialogis dibeberapa lokasi di wilayah Timika untuk meningkatkan partisipasi warga

Timika.SuaraRepublikNews.Com.-  Personel Kodim 1710/Mimika melaksanakan kegiatan patroli dialogis dibeberapa lokasi di wilayah Timika untuk meningkatkan partisipasi warga masyarakat sebagai upaya menjaga kondusifitas wilayah Kab. Mimika sebelum, selama dan pasca Pemilu tahun 2024 dipimpin Pasiops Kodim 1710/Mimika Kapten Inf Helly Sukmajaya, Kamis (15/02/2024).

Pasiops mengatakan, untuk mengetahui perkembangan situasi Kamtibmas baik sebelum, selama dan setelah pelaksanaan Pemilu kemarin, para Babinsa melaksanakan patroli dan berdialogis dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan situasi Kamtibmas terbaru di masyarakat dan mengingatkan kewaspadaan akan keamanan lingkungan.

“Komandan Kodim sudah memerintahkan kepada anggota Kodim khususnya Babinsa untuk meningkatkan kegiatan patroli baik sebelum, selama maupun pasca pelaksanaan Pemilu tahun 2024 untuk menjaga situasi Kamtibmas dan situasi politik agar selalu dalam keadaan aman kondusif dan mengajak masyarakat untuk ikut aktif berperan di dalamnya”, jelasnya.

Dengan adanya kegiatan patroli dialogis Kodim 1710/Mimika ini, diharapkan dapat meningkatkan keamanan wilayah pasca pelaksanaan Pemilu dan mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas maupun tindak pidana serta mempererat jalinan komunikasi dan koordinasi masyarakat dengan Kodim.

 

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika

Editor:Enjelina

 

Share :

Baca Juga

Puskesmas Parungsari Bantah Dugaan Pungli, Ini Penjelasan Resminya.
Tom Cruise Ingin Jalin Hubungan Romantis D dengan Angelina Jolie
Prabowo Terbitkan Perpres 202/2024 Tentang Pembentukan DPN
Gelapkan Sertifikat Mantan Klien, Polda Banten Tahan Oknum Pengacara
Aksi Bergizi 2022, Dinas Pendidikan Kota Tangerang Sasar 37 SMP
Pembangunan Infrastruktur,Pengembangan Ekonomi Kreatif dan Sektor Pertanian Menjadi Skala Prioritas dalam Musrenbang Desa Cihujan
Pantau Malam Takbiran 1445 H, Kapolda Maluku :Terima Kasih, Situasi Aman Terkendali
Kapolres Lebak Pimpin Upacara Serah Terima Tugas dan Tanggung Jawab Kasat Lantas Polres Lebak

Contact Us