Serang, suararepubliknews.com – Masyarakat Kampung Leuwi Seeng, Kecamatan Gunungsari, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa setempat atas pembangunan jalan cor beton yang dilaksanakan pada Rabu, 18 Juli 2024.
Kepuasan dan Kebanggaan Warga
Masyarakat setempat merasa puas dan bangga dengan dibangunnya jalan rabat beton di Jalan Leuwi Seeng Terusan Kampung Tibaseri, Desa Kadu Agung, Kecamatan Gunungsari. Pembangunan jalan ini memberikan dampak positif bagi mobilitas dan kenyamanan warga dalam beraktivitas sehari-hari.
RT setempat, Baehaki, menyatakan, “Alhamdulillah kang, jalannya dibangun juga akhirnya, udah lama ini kang jalannya rusak. Kalau bawa motor itu sampai pilih-pilih jalan kita karena rusak parah, apalagi saat cuaca hujan gini, kadang air campur tanah hingga ke jalan.”
Dukungan dari Tokoh Masyarakat
Senada dengan Baehaki, tokoh pemuda Kampung Leuwi Seeng Terusan, Ustad Subeki, juga mengucapkan rasa syukur atas terlaksananya pembangunan jalan rabat beton di desanya.
RW setempat, Madudin, mewakili masyarakat Kampung Leuwi Seeng, turut menyampaikan apresiasi kepada Lurah M. Sueb dan Pemdes Terusan. “Saya, Madudin, sebagai RW mewakili masyarakat Kampung Leuwi Seeng, mengucapkan sangat berterima kasih atas dibangunnya jalan kita ini. Kepada Pak Lurah M. Sueb Desa Kadu Agung yang melalui Pemdes Terusan dalam mengerjakan pembangunan jalan rabat beton di desa kami ini, sekali lagi kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” tutupnya.
Dengan adanya pembangunan ini, diharapkan masyarakat Kampung Leuwi Seeng dapat menikmati akses jalan yang lebih baik dan mendukung aktivitas mereka dengan lebih nyaman dan aman. (Sainan)