Risma Sitorus mengajak budidaya ikan, rumput laut, mangrove di Pulau Cangkir Patut
Kabupaten Tangerang, Suararepubliknews, – Dalam Kesempatan melihat lebih dekat budidaya ikan rumput laut dan mangrove di Pulau Cangkir, Kronjo Kabupaten Tangerang.
Dan Kolaborasi Koperasi Pemasaran Citra Nusantara Maju bersama Kbn, Balawista, Ipl, Hpl Pokdawis dalam wadah E Pantura.
Bersyukur atas pendampingan Lkpi saat kunjungan Ditjen Budidaya Kelautan dan Perikanan,
Pembibitan, Ikan, Rumput Laut dan Mangrove di area 150 hektar.
Dengan kerjasama antar koperasi dan beberapa lembaga yang fokus pada pengelola Pesisir Pantai Utara Kabupaten Tangerang, saya Risma Sitorus selaku ketua koperasi pemasaran Citra Nusantara Maju, Primer Nasional yang berdiri sejak tahun 2012 merasa terpanggil untuk turut serta dalam memasarkan produk hasil perikanan dan kelautan berharap mendapat perhatian khusus dari lembaga terkait maupun Pemerintah agar potensi yang ada di PANTURA seperti Wisata Bahari, produk UMKM, Edukasi bagi Nelayan, Pelaku Wisata pendidikan di Banten khususnya Tangerang Raya, “Ujar Risma Sitorus.
Dan Lahirnya E PANTURA ( Ekosistem Pantai Utara) diharapkam dapat menjalankan GELARI PELANGI ( Gerakan Keluarga Indonesia dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pengelolaan Ekonomi), ” Ungkap Risma di tengah kesibukannya.
Besar harapan Program DILAN ( pendidikan dan Keterampilan) sangat perlu diterapkan bagi sahabat dan Keluarga besar di Pesisir Pantai Utara, Kronjo Ketapang ,Teluk Naga dan Tanjung Pasir, ” Ucap kembali Risma Sitorus.
(Margareth)