Home / Tak Berkategori

Selasa, 7 Januari 2025 - 18:03 WIB

Aksi Solidaritas PMII Cabang Buru dan Buru Selatan Dukung TNI sebagai Garda Terdepan Keamanan 

PMII Cabang Buru dan Buru Selatan menggelar aksi solidaritas untuk mendukung Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kabupaten Buru ,Selasa  7 Januari 2025.

Buru, Suararepubliknews  – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Buru dan Buru Selatan menggelar aksi solidaritas untuk mendukung Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, khususnya di wilayah tambang emas Gunung Botak, Kabupaten Buru ,Selasa  7 Januari 2025

Aksi ini dilakukan sebagai respons atas maraknya informasi hoaks dan pemberitaan palsu yang disebarkan oleh oknum-oknum mahasiswa yang menyerang institusi TNI. Dalam orasi yang disampaikan oleh massa aksi, PMII menegaskan bahwa TNI adalah garda terdepan dalam memastikan keamanan dan kenyamanan, baik bagi masyarakat maupun para penambang di wilayah tersebut.

Ketua PMII Cabang Buru, M. Idrus Barges, SE, dan Ketua PMII Cabang Buru Selatan, Abdel Akbar Derlauw, SH, menyatakan kesiapan organisasi mereka untuk terus mendampingi dan mendukung TNI dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya di Kabupaten Buru dan Buru Selatan.

“Kami sangat mengapresiasi dedikasi TNI, khususnya Dandim 1506 Namlea, Letkol Inf  Moh. Tamami S.Sos, yang telah memberikan kontribusi besar dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Mulai dari momentum Pilkada hingga saat ini, TNI selalu hadir sebagai pelindung masyarakat,” ujar M. Idrus Barges.

PMII juga menyerukan kepada seluruh elemen masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi. “Hoaks dan pemberitaan palsu hanya akan menciptakan keresahan. Mari kita bersama-sama mendukung upaya TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan daerah kita,” tambah Abdel Akbar Derlauw.

Aksi ini menjadi bukti nyata solidaritas PMII terhadap institusi TNI dan komitmen mereka dalam memastikan keamanan serta kenyamanan masyarakat di wilayah Buru dan Buru Selatan.

Pewarta: Dhet

Redaktur : MM

Share :

Baca Juga

Polres Bogor Akan Terbitkan Red Notice, Kejar Tersangka Sampai ke New York Amerika  Serikat
Pemuda Desa Sangiang Sambut HUT RI ke-79 dengan Antusias: Gotong Royong dan Lomba Kampung Bersih
Bakamla RI Berhasil Evakuasi KM Alexindo 8 Yang Terbakar di Batam
Korban Foto Kecelakaan  Beredar, Ternyata E Marbun Warga Lintongnihuta Humbahas
Kapolresta Cirebon Berikan Penghargaan Kepada Puluhan Personel Polresta Cirebon Berprestasi
Jum’at Curhat, Kapolresta Cirebon Temui Ibu-Ibu di Desa Trusmi Kulon
Dinas PMDP2A Minta Pemdes Simarigung Bersinergi Tuntaskan Masalah Stunting
Kasus Baru Flu Burung pada Pekerja Ternak di Colorado Menambah Kekhawatiran tentang Penyebaran Virus

Contact Us