Home / tulungagung

Kamis, 28 April 2022 - 09:14 WIB

Wali Murid SMPN 1 Karangrejo Protes Setelah Diminta Bayar Kekurangan Beli Barang Melalui BSM

SuaraRepublikNews.com Tulungagung 28/04/2022,, Regulasi program Bantuan Siswa Miskin (BSM) di Tanah Air terasumsi dengan stigma negatif. Dinas naungan Pemerintah maupun Lembaga sekolah yang dipercaya dalam menyalurkan bantuan untuk siswa kurang mampu itu seolah memiliki alibi yang apik untuk kepentingan pribadi oknum tertentu maupun delegasi.

Di Kabupaten Tulungagung sendiri, dari hasil investigasi jurnalistik SuaraRepublikNews.com, menemukan lembaga sekolah yang disinyalir mengambil keuntungan dari program BSM Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) melalui koperasi sekolah.

Seperti diungkapkan salah satu wali murid dari lembaga sekolah penerima bantuan, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Karangrejo, Kabupaten Tulungagung. “anak kami kan dapat bantuan senilai 750 ribu rupiah kemudian dana itu dibelikan barang yang sudah ada di list angket pemberian sekolah sebesar 535 ribu rupiah. Tapi ini kok saya disuruh bayar kekurangan pesanan sebesar 101 ribu rupiah lagi sedangkan harusnya kan masih ada sisa??” ungkap wali murid kelas 7 berinisial ‘SW’ saat ditemui di halaman sekolah (27/4/22)

“Sebetulnya kami sebagai orang tua siap melunasi kekurangan pembayaran yang diminta oleh Ibu Nurul, selama jumlah nominalnya memang cocok dengan rincian yang sudah dibeli, dan lagi dari Bu Nurul juga sampai saat ini belum memberikan rincian kekurangan dan kwitansi pembelian” tambah SW.

Dikesempatan yang sama, Wakil Kepala Sarana dan Prasarana (Waka Sarpras) SMPN 1 Karangrejo mengatakan melalui sambungan seluler bahwa benar Ibu Nurul adalah tenaga pendidik dan pengurus koperasi di sekolah tersebut.
“Benar, Beliau adalah guru sekaligus pengurus koperasi di SMPN 1 Karangrejo” jelas Waka Sarpras enggan menjelaskan lebih lanjut…john/Kbt

Share :

Baca Juga

tulungagung

Pengobatan Gratis Milad Muhammadiyah Ke 109

tulungagung

Musrenbang Desa,RKP Desa dan RKPD Kabupaten tahun Anggaran 2025 oleh Pemdes Ngepoh

tulungagung

TAMBANG PASIR TULUNGAGUNG DAN ONANI KEBIJAKANNYA

tulungagung

Jagongan Budaya, Meneropong Masa Depan Jaminan Hukum Keragaman Budaya dan Spiritualitas di Indonesia

tulungagung

Jutaan Saldo Rekening Raib, Nasabah BRI Tulungagung Demo

tulungagung

Kecamatan Tanggunggunung Gelar Fasilitasi,Rekomendasi dan Koordinasi Pembinaan Pengawasan Pemdes

tulungagung

PKTP Surati Ketua Komisi Kejaksaan RI, Dugaan Korupsi Program BSM

tulungagung

Musrenbangdes Desa Ngepoh membahas dan Menyepakati Rancangan RKP Desa dan RKPD Kabupaten Tulungagung Tahun Anggaran 2026″

Contact Us