Home / Daerah

Sabtu, 11 Juni 2022 - 08:24 WIB

Kabidhumas Polda Banten Tegaskan Tidak Ada Intimidasi Dalam Lomba Menembak Bersama Media

Suararepubliknews, Serang – Menanggapi pemberitaan terkait adanya dugaan intimidasi terhadap salah satu pimpinan redaksi media online dalam acara lomba menembak bersama media di Polda Banten pada Jumat (10/06), Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga mengatakan bahwa pemberitaan tersebut tidak benar dan tendensius. “Rangkaian acara berlangsung sesuai perencanaan, tidak ada intimidasi atau accident apapun, semua peserta dapat bergembira sehingga sangat tidak tepat isi berita yang disebarkan oleh media online tersebut dan sangat tendensius,” kata Shinto.

Shinto menjelaskan bahwa dirinya bukan menjadi bagian dalam kepanitiaan kegiatan. “Ketua Panitia kegiatan lomba adalah Dirlantas Polda Banten dan Kabidhumas tidak menjadi bagian dalam kepanitiaan, sehingga pengaturan tentang peserta ada di panitia,” kata Shinto.

Pelaksanaan kegiatan lomba pada Jumat juga mempunyai keterbatasan waktu mengingat peserta dan panitia juga melaksanakan sholat Jumat, sehingga jumlah peserta dibatasi. “Waktu lomba terbatas, sehingga tentu saja peserta juga dibatasi sehingga pelaksanaan lomba bisa selesai tepat waktu,” jelas Shinto.

Shinto menegaskan bahwa nama pimred media online tersebut tidak termasuk dalam undangan dan bukan peserta lomba, sehingga tentu saja tidak diberi kesempatan menembak. “Panitia telah merencanakan secara rinci baik nama peserta, jumlah kaos, peralatan juga jumlah amunisi, tentu saja panitia harus melaksanakan apa yang telah direncanakan, tidak bisa mengubah jumlah peserta saat pelaksanaan,” kata Shinto.

Sementara itu salah satu peserta lomba menembak, Ariel Manaroes dari SCTV mengapresiasi Polda Banten dalam pelaksanaan lomba. “Kami senang sekali diundang dan ikut menjadi peserta lomba menembak di Polda Banten. Sebelum lomba kami diberi pemahaman tentang penggunaan senpi laras pendek dan panjang dan acara berlangsung meriah dan suasana dalam acara juga akrab bersama dengan insan pers,” kata Ariel. 
(Margareth)

Share :

Baca Juga

Daerah

Tangkap Sekarang Juga ..!!! Para Mafia Tanah di Bulu Kumba Sul-Sel

Daerah

Heboh, Oknum Polisi Briptu J Dilaporkan Ke Propam Polres Nias

Daerah

Terapkan TTE, Pemkab Aceh Barat tandatangani PKS dengan BSSN

Daerah

CV Gloria Bersama Travel: Solusi Transportasi Antar Provinsi yang Nyaman dan Andal

Daerah

Dinsos Provinsi Banten Salurkan Bantuan Bagi Warga Penyandang Disibalitas di Kelurahan Kuta Baru.

Daerah

RSJ Soeprapto Bengkulu Tingkatkan Pelayanan ODGJ Bersama Dinas Sosial

Daerah

Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Amankan Barang Bukti Pakaian Milik Nikson Matuan

Daerah

Sucses Dua Periode Pimpin PWI Kabupaten Tangerang, Sangki Wahyudin Siap Maju di PWI Banten

Contact Us